welcome 1

Pages

Minggu, 25 Agustus 2013

Bakpao isi keju

Bahan:
300 g tepung terigu
1 sdt ragi instan
1 sdm gula pasir
1 sdt susu bubuk
150 ml air
2 sdm minyak sayur
1/4 sdt garam
150 g keju cheddar parut

Cara membuat:
1. Campur tepung terigu, ragi instan, gula pasir, dan susu bubuk. Aduk rata.
2. Masukkan air sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga kalis.
3. Tambahkan minyak sayur dan garam, uleni kembali hingga elastis.
4. Tutup dengan kain lap basah, diamkan selama 45 menit hingga mengembang.
5. Bagi adonan menjadi 12 bagian, bentuk bulat, diamkan selama 10 menit.
6. Ambil satu bagian adonan, pipihkan, beri 1 sdm keju cheddar parut, bentuk bulat atau sesuai selera, alasi dengan kertas roti.
7. Ulangi langkah no 6 hingga adonan dan keju cheddar parut habis.
8. Diamkan selama kurang lebih 10 menit hingga mengembang.
9. Panaskan kukusan, kukus selama kurang lebih 10 menit hingga matang.
10. Angkat, sajikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar